Samsung
baru-baru ini mengumumkan chip memory terbaru berkapasitas 64GB untuk
smartphone dan tablet, yang diklaim 20 persen lebih kecil dan lebih cepat dari
teknologi saat ini.
Samsung eMMC Pro Class 2000 64GB |
Perusahaan
menyatakan, eMMC (embedded multimedia card) 64GB baru mereka mampu melakukan
proses read data sekuensial hingga 260 megabyte perdetik dan proses write
mencapai 50 megabyte perdetik, atau 10 kali lebih cepat dibanding rata-rata
kartu memory eksternal Class-10.
Samsung
menyatakan, chip dibuat menggunakan fabrikasi class 10-nanometer Samsung dan
produksinya sudah di mulai pada akhir bulan lalu. menyusutnya ukuran komponen
memungkinkan proses produksi lebih yang efisien sekaligus membuat komponen
lebih hemat listrik.
Saat
ini smartphone dengan memory 64GB masih cukup langka, sementara sebagian besar
ponsel mengandalkan slot memory eksternal untuk penyimpanan lebih besar. Meski
jaringan data berkecepatan tinggi mungkinkan penyimpanan data secara online,
namun konten definsi tinggi sebagian besar masih perlu di download.
Bagi
produsen ponsel, menambah memory lebih besar merupakan salah satu cara memperbesar
margin keuntungan. Apple iPhone termahal memiliki memory 64GB dan harganya bisa
lebih tinggi hingga 200 USD dibanding bersi 16GB. Samsung baru-baru ini juga
merilis versi Samsung Galaxy S III dengan memory built-in 64GB.
Menurut
Samsung chip, memory baru disebut dengan eMMC Pro Class 2000 64GB, setingkat
diatas chip Pro Class 1500 yang ada saat ini. Class yang lebih rendah mempu
proses read data hingga 140 megabyte perdetik dan write 50 megabyte perdetik.
Chip memory terbaru berukuran 11.5x13 mm, sementara generasi sebelumnya
berukuran 12x1 6mm.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar