Selasa, 20 November 2012

China Siapkan Prosesor PC dan Server Terbaru


China akan menghadirkan prosesor Godson 8-core baru awal tahun depan untuk membuktikan kemampuan chip yang mereka hasilkan sebanding dengan Intel, Advanced Micro Devices serta ARM. Prosesor Godsen-3B1500 merupakan langkah maju China dalam upaya mereka mengurangi ketergantungan terhadap produsen chip dunia seperti Intel dan AMD.

Server dengan CPU Godson
Perusahaan Loongso Technology yang sebagian besar dananya disokong oleh Chinese Academy of Science mengungkapkan, Godson-3B1500 memiliki clock speed 1.35GHz dan performa 172.8 gigaplof, serta membutuhkan 40 watt listrik. Penjelasan lengkap CPU akan diberikan tahun depan saat konfensi international sirkuit solid-state di Sanfransisco pada 17 hingga 21 Februari.

Prosesor Godson merupakan hasil keputusan pemerintah China satu dekade lalu untuk mengembangkan sendiri prosesor untuk PC, server serta superkomputer. Riset chip dimulai pada tahun 2001 dengan CPU pertama  Godson-1 32-bit. Sementara desain CPU Godson berbasis 64-bit telah digunakan sejak 2008, untuk laptop hemat listrik seperti netbook Lemote dan superkomputer Shenwei yang diresmikan tahun lalu.

Godson-3B1500 dibuat menggunakan proses 32-nanometer serta memiliki 1.14 milyar transistor. Jumlah transistor pada desian chip baru hampir dua kali lupat serta lebih hemat listrik dari desian Godson-3B yang dibuat dengan proses 65-nanometer dan prdiperkenalkan saat ISSCC tahun lalu.

Proses yang lebih maju memungkin produsen chip untuk menyematkan lebih banyak fitur pada chip, serta membuat chip lebih cepat dan hemat listrik, sekaligus biaya produksi yang lebih rendah.

Core Godson berbeda  dari desain CPU ARM yang digunakan sebagian besar perangkat mobile serta CPU x86 dari Intel dan Advanced Micro Devices yang digunakan kebanyakan PC. Godson berbasis pada CPU MIPS64 dari desainer chip MIPS yang diakusisi oleh perusahaan asal Inggris Imagination Technologies.

Chip Godson tidak mendukung OS Windows, namun berjalan pada varian OS Linux. Android 4.1 bahkan telah di porting agar bisa digunakan untuk arsitektur MIPS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar