Selasa, 02 April 2013

Lenovo Tertarik Miliki Bisnis Smartphone NEC



Salah satu produsen PC terbesar dunia Lenovo Group tengah bernegosiasi dengan NEC Corp, yang ingin menjual salah satu bisnisnya yang mengalami kerugian kepada invesor. Lenovo dan NEC merupakan pemasok komputer PC di Jepang dibawah brand NEC.

Tablet Lenovo
NEC seperti dikabarkan kantor berita Reuters mengungkapkan, hingga kini bisnis mobile merupakan bagian penting dari seluruh operasi perusahaan. Namun, setelah mengalami kerugian selama dua tahun perusahaan berencana melepas asetnya tersebut untuk meningkatkan keuntungan.

Dalam sebuah pernyataan NEC mengungkapkan,  perusahaan mempertimbangkan sejumlah jalan untuk meningkatkan daya saing bisnis ponsel ditengah pasar yang berubah dengan cepat. Namun, pihaknya belum mengambil keputusan apapun.

Lenovo dikenal sebagai perusahaan yang sering mengmabil alih bisnis pesaing dengan tujuan memperluas pangsa pasar mereka, sehingga tidak terlalu mengejutkan bila Lenovo tertarik dengan unit bisnis ponsel milik NEC.

Akusisi bisnis mobile phone NEC diharapkan dapat membantu Lenovo meningkatkan pangsa pasar smartphone mereka di Asia, sekaligus membantu perusahaan memasuki pasar smartphone global. Ini bukan hanya sekedar keinginan Lenovo, namun jelas diperluka untuk membangun suatu ekosistem yang mampu bersaing dengan Apple.

Lenovo baru-baru ini dikabarkan, memperkuat tim desain chip dengan mempekerjakan 100 orang insinyur, yang ditugaskan untuk mendesain chip khusus untuk smartphone dan media tablet Lenovo. Dengan dukungan tim pengembangam chip serta akusisi unit mobile NEC, tidak mustahil Lenovo akan menjadi pemain utama dipasar smartphone Jepang, yang menjadi titik tolak ekpansi ke Asia kemudian dunia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar